Widget HTML #1

Unduh Surat Pernyataan Kepsek dan Pakta Integritas OSN 2025

Dalam artikel kali ini, Anda akan mendapatkan template surat pernyataan kepala sekolah satuan pendidikan dan surat pakta integritas peserta OSN 2025 dalam bentuk doc/word yang bisa dengan mudah diunduh lalu diedit sesuai kebutuhan.

Seperti kita ketahui, ada yang baru dari OSN 2025 ini, yaitu sekarang semua jenjang harus menggunakan platform ANBK alias berbasis komputer. Selain itu, khusus untuk SD, ada mata pelajaran baru yang dilombakan, yakni IPS

Untuk bisa mengikuti OSN 2025, sekolah melalui operator sekolah harus mendaftarkan siswanya dengan prosedur yang sudah ditetapkan sebelum tanggal 25 April 2025. Mengenai hal ini, ketahui juga jadwal pelaksanaan OSN 2025

Prosedur itu meliputi pendaftaran peserta didik, melakukan input data peserta didik ke platform Ajang Talenta lalu kemudian melakukan finalisasi. 

Dibutuhkan Upload Surat Pernyataan Kepsek dan Pakta Integritas

surat pernyataan dan pakta integritas OSN 2025
surat pernyataan dan pakta integritas OSN 2025

Dalam tahapan finalisasi, operator sekolah wajib melakukan unggah berkas yang memang diwajibkan sebagai syarat utama pendaftaran peserta OSN 2025 oleh satuan pendidikan masing-masing. Berkas itu meliputi:

  1. Surat Pernyataan Kepala Sekolah yang berisi bahwa calon peserta OSN 2025 memang benar merupakan siswa dari satuan pendidikan tersebut.
  2. Pakta Integritas yang diisi oleh calon peserta masing-masing, dengan orang tua mengetahuinya. 

Nah, banyak satuan pendidikan yang mencari-cari, seperti apa berkas yang disyaratkan. Padahal cara membuatnya juga sangat mudah. Esai Edukasi sudah menyiapkan dua berkas itu dari platform BPTI dimana satuan pendidikan masing-masing tinggal download saja. 

Memahami unggah berkas dan lain-lain terkait pendaftaran adalah langkah pertama dalam rangkaian OSN ini. Ketahui juga tips sukses Olimpiade Sains Jenjang SD dan MI dengan tepat.

[PENTING] Unduh Surat Pernyataan Kepsek terkait OSN 2025

Dalam surat pernyataan kepala satuan pendidikan terkait pendaftaran OSN, harus berisi beberapa hal penting berikut, yakni:

  • identitas sekolah
  • identitas kepala sekolah
  • identitas peserta didik calon peserta OSN
  • pernyataan tegas yang menyatakan peserta didik tersebut adalah benar siswa dari satuan pendidikan yang bersangkutan

Jangan khawatir. Untuk Anda operator sekolah, silahkan download form surat pernyataan KS terkait pendaftaran peserta OSN 2025 di tautan yang sudah kami sediakan di bawah ini. 

[PENTING] Unduh Pakta Integritas Peserta Didik Calon Peserta OSN 2025

Selanjutnya, selain surat pernyataan KS atau kepala sekolah, operator juga harus mengunggah Pakta Integritas. Kali ini yang mengisi adalah calon peserta didik yang bersangkutan.

Isi dari pakta integritas antara lain: 

  • identitas peserta didik
  • pernyataan untuk mengikuti OSN dengan baik dan tidak curang
  • Bersedia menerima sanksi jika terbukti curang

Nah, jangan khawatir kami juga sudah menyiapkan 2 dokumen tersebut, jadi tinggal unduh saja dan kemudian diedit sesuai kebutuhan. Selain itu ada juga unduh pdf Panduan Lengkap OSN SD 2025

Setelah mengisi surat pernyataan kepsek dan pakta integritas calon peserta, maka tinggal melatih. Untuk melatih dengan baik, dibutuhkan silabus sebagai panduan dan peta materi. Ketahui cara download silabus materi OSN SD 2025 terlengkap

Unduh FORM Surat Pernyataan Kepsek dan Pakta Integritas OSN 2025

Sekarang saatnya Anda mendownload dua berkas yang dibutuhkan untuk finalisasi calon peserta OSN tersebut. Silahkan untuk di sini:

PENTING, BPTI telah merilis Surat Pemberitahuan terkait Perpanjangan Pendaftaran OSN 2025. Jadi kapan pendaftaran OSN ditutup? Baca selengkapnya di sini.

Nanti tinggal masuk ke tautan untuk menju ke berkas yang dibutuhkan, lalu klik download. Setelah itu klik enable editing untuk mengedit sesuai kebutuhan. Tidak perlu permission lagi, pokoknya tinggal download saja surat pernyatan kepsek dan pakta integritas peserta OSN 2025. 

Guritno Adi
Guritno Adi Penulis adalah seorang praktisi, inovator dan pemerhati pendidikan. Memiliki pengalaman terjun di dunia pendidikan sejak 2007. Aktif menulis di berbagai media massa, baik cetak maupun elektronik. Blog yang sedang Anda baca adalah salah satu situs miliknya. Memiliki kerinduan untuk melihat generasi muda menjadi generasi pemenang yang siap menyongsong era Industri 4.0

7 komentar untuk "Unduh Surat Pernyataan Kepsek dan Pakta Integritas OSN 2025"

Diah Woro Susanti 29 April 2025 pukul 21.22 Hapus Komentar
membantu banget buat yang lagi nyiapin administrasi OSN 202, jadi gak perlu bingung lagi cari-cari file surat pernyataan dan pakta integritas
Annie Nugraha 30 April 2025 pukul 07.39 Hapus Komentar
Naahhh baru baca paragraf awal aja saya sudah gembira ria Mas. Akhirnya keilmuan sosial (IPS) juga diperlombakan. Selama ini kan gengsinya lomba ilmiah itu fokus aja pada ilmu science. Dan semoga dengan sistem pendaftaran berbasis komputer juga membuat urusan administrasi semakin lancar. Efisien, efektif, dan paperless.
Maria G Soemitro 30 April 2025 pukul 09.16 Hapus Komentar
Dulu gimana ya anak-anak saya ikut OSN?
Kayanya dibantu guru terkait deh, sehingga anak saya cukup fokus belajar aja
hehehe itu pun sudah menguras otak, waktu dan tenaga
Suci 30 April 2025 pukul 10.21 Hapus Komentar
Sekarang jadi jarang banget denger kata "fotokopi" saking semuanya serba bisa diunduh langsung.
Smoga operator / petugas tetep bisa fokus dan teliti dalam proses administrasi begini (jangan kaya kasus siswa2 SMA yang gagal masuk PTN jalur prestasi) saking operatornya yang katanya "sibuk sendiri"
Fenni Bungsu 30 April 2025 pukul 11.17 Hapus Komentar
Untuk pihak sekolah alias stakeholder nya pasti bermanfaat nih. Jadi bisa saling mengingatkan ya
Siti Nurjanah 30 April 2025 pukul 14.20 Hapus Komentar
Bermanfaat sekali artikelnya, selain bisa jadi informasi dasar pun ada refrensi surat/dokumen sebagai administrasi utk OSN
lendyagassi 30 April 2025 pukul 16.45 Hapus Komentar
Persiapan mental juga kelengkapan dokumen untuk bisa join di OSN 2025 ini kudu matang yaa... Jangan sampai ada kelengkapan yang kurang untuk masuk ke tahap berikutnya.